TBNews, KEPAHIANG –Polisi Wanita (Polwan) Polres Kepahiang Polda Bengkulu bagikan sembako ke Panti Asuhan Al-Kahfi Kab. Kepahiang yang terdampak dari komoditas Bapokting yang mengalami kenaikan harga menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Sesuai arahan bapak Kapolri, menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, terdapat beberapa komoditas bahan pokok dan bahan penting yang mengalami kenaikan harga. Oleh karena itu, Polwan Polres Kepahiang melaksanakan pemberian bantuan sosial berupa sembako ke Panti Asuhan Al-Kahfi Kab. Kepahiang.
Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna, S.I.K.,m.Si mengatakan kegiatan ini adalah salah satu upaya dari Polri dalam hal ini Polwan Polres Kepahiang berbagi kepada masyarakat untuk meringankan beban ekonomi pasca kenaikan harga bahan pokok yang terjadi selama bulan Ramadhan tahun ini.

“Kegaiatan Bantuan Sosial Untuk Negeri kali ini Polres Kepahiang menurunkan Personil Polwan Polres Kepahiang untuk membagikan sembako ke Panti Asuhan Al-Kahfi yang ada di Kab. Kepahiang guna memberikan keceriaan kepada Anak Panti Asuhan” Ucap Kapolres.

“Kegiatan ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan kehadiran Polri khususnya Polwan Polres Kepahiang di tengah-tengah masyarakat, semoga dengan bantuan sosial ini dapat meringankan kebutuhan pokok bagi masyarakat yang membutuhkan”, Tutup Kapolres Kepahiang

#Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kabid Humas Polda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kombes Pol Anuardi #Polres Bengkulu Selatan #Polres Kepahiang #Polres Mukomuko #Polres Rejang Lebong #Polres Bengkulu Tengah #Polres Lebong #Polres Seluma #Polres Seluma #Polres Kaur #Kapolres Kepahiang #AKBP Yana Supriatna #Kasatbinmas Polres Kepahiang #Binmas Polres Kepahiang

Tinggalkan Balasan