TBNews, KEPAHIANG– Polres Kepahiang Polda Bengkulu Kompol M Nurdai, S.Pd, M.Pd melaksanakan Safari Ramadhan di masjid Al Muttaqin Ds.Tanjung Alam Kec. Ujan Mas Kabupaten Kepahiang, Jumat (7/4/2023)
Dalam giat Safari Ramadhan tersebut diikuti Kepala Desa dan Perangkatnya Tokoh Agama, Adat , Pemuda dan Masyarakat dan dilanjutkan KulTum Oleh Kp.M.Nurda’i tema Hikmah Nuzul Qur’an dalam kehidupan MasyarakatKapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna,S.I.K,M.Si Menyampaikan bahwa kegiatan safari ramadhan ini merupakan agenda rutin Selama Bulan Ramadhan melalui kegiatan Sholat Isya’ dan sholat tarawih berjamaah bersama warga.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan maksud dan tujuan untuk menjalin tali silahturahmi dengan tokoh agama/warga masyarakat/para jama’ah sholat taraweh Memperkokoh dan taqwa sekaligus dalam kegiatan tersebut memberikan himbauan kamtibmas kepada para jama’ah agar untuk saling kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat bersama guna daya cegah dan tangkal gangguan kamtibmas demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan nyaman .
#Kapolda Bengkulu, #Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya, MH, # Kabid Humas Polda Bengkulu, #Kombes Pol Anuardi, #AKBP Yana Supriatna,S. I. K, M.Si#Polres Kepahiang, #Polsek Bermani Ilir, #Polsek Tebat Karai, #Polsek Ujan Mas, #Polsek Kepahiang, #Polsek Kabawetan, #SatLantas Polres Kepahiang