TBNews, KEPAHIANG– Polsek Bermani Ilir bergerak cepat membantu memadamkan api yang membakar Perkebunan Sahang di Desa Cinta Mandi Baru Kec.Bermani Ilir. Jumat(15/9/2023)

anggota Polsek Bermani Ilir dan warga sekitar langsung mendatangi TKP dan melakukan pemadaman bersama di perkebunan sahang yang terbakar dan api berhasil dipadamkan sehingga api tidak meluas ke pemukiman warga.


Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna, S.I.K, M.Si menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk tetap waspada dan siaga mengantisipasi terjadinya kebakaran di sekitar lokasi, mengingat saat ini sedang musim kemarau yang rentan terjadi kebakaran hutan dan lahan.
“Kami juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bahaya Karhutla, segera laporkan jika mengetahui aktivitas mencurigakan yang dapat menyebabkan kebakaran hutan,

Pada kesempatan ini juga, Kapolres Kepahiang memberikan apresiasi kepada seluruh personil dan Masyarakat yang terlibat dalam penanganan kebakaran ini. Semangat gotong royong dan kolaborasi ini menjadi contoh yang baik dalam menghadapi bencana alam.

#Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kabid Humas Polda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kombes Pol Anuardi #Polres Bengkulu Selatan #Polres Kepahiang #Polres Mukomuko #Polres Rejang Lebong #Polres Bengkulu Tengah #Polres Lebong #Polres Seluma #Polres Seluma #Polres Kaur #Kapolres Kepahiang #AKBP Yana Supriatna #Kasatbinmas Polres Kepahiang #Binmas Polres Kepahiang #PolisiRW

Tinggalkan Balasan