TBNews, KEPAHIANG–Polres Kepahiang Polda Bengkulu telah mengawasi dan mengamankan pengiriman logistik pemilu, khususnya Surat suara Capres dan Cawapres pemilu tahun 2024, yang tiba di Kantor KPU Kabupaten Kepahiang pada hari Sabtu, 09 Desember 2023.

Kedatangan logistik kotak suara pemilu ke Gudang KPU Kabupaten Kepahiang turut dihadiri dan diawasi oleh Kasat Intelkam Polres Kepahiang selaku Ketua Tim Pengamanan Pencegahan (Satgas Preemtif OMB), Komisioner KPU Kabupaten Kepahiang, Komisioner Bawaslu Kabupaten Kepahiang, serta staf dari KPU dan Bawaslu Kabupaten Kepahiang dan personel pengamanan KPU Kabupaten Kepahiang.

Logistik Pemilu yang tiba adalah Surat Suara Capres dan Cawapres dengan diangkut menggunakan 1 (satu) Unit kendaraan jenis mobil R12 ISUZU dengan jumlah 114.628 surat suara yang diproduksi oleh PT.GRAMEDIA PRINTING GRUP Jl.Palmerah Selatan 22-28 Jakarta 10270.

Kapolres Kepahiang, AKBP Yana Supriatna S.I.K., M.Si, melalui Kasat Intelkam Polres Kepahiang, AKP Sagiran S.H., M.H, menjelaskan bahwa pengamanan pengiriman surat suara ini adalah bagian dari langkah Polres Kepahiang untuk memastikan keamanan dan ketertiban menjelang pemilu tahun 2024 serta untuk melakukan pemeriksaan fisik terhadap Surat Suara tersebut. Saat ini, surat suara tersebut telah disimpan di gudang logistik KPU Kepahiang.

“Kemudian dilakukan pengecekan fisik terhadap logistik yang diterima oleh KPU Kabupaten Kepahiang serta pengawasan dari Bawaslu Kabupaten Kepahiang, serta pemantauan oleh pihak Polres Kepahiang, dan hasilnya menunjukkan bahwa seluruh surat suara telah diterima dengan jumlah yang lengkap dan dalam kondisi yang baik,” ujar Kasat Intelkam.

Kasat Intelkam Polres Kepahiang juga menjelaskan bahwa saat ini surat suara yang telah tiba di Gudang KPU Kepahiang sedang dalam pengamanan oleh personel Polres Kepahiang.

“Logistik pemilu berupa surat suara ditempatkan di dua gudang logistik yang berbeda, yakni di Gudang KPU Kabupaten Kepahiang dan di Gudang Logistik KPU Kabupaten Kepahiang yang disewadan diamankan langsung oleh Polres Kepahiang,” jelas AKP Sagiran S.H., M.H

 

#IrjenPol.Drs.ArmedWijaya #KapoldaBengkulu #KabidHumasPoldaBengkulu #KombesPolAnuardi #poldabengkulu #humaspoldabengkulu #PolresBengkuluSelatan #PolresKepahiang #PolresMukomuko #PolresRejangLebong #PolresBengkuluTengah #PolresLebong #PolresSeluma #PolresKaur #PolresBengkuluUtara #PolrestaBengkulu #kaur @kaur #bengkuluselatan @bengkuluselatan #seluma @seluma #kepahiang @kepahiang #lebong @lebong #rejanglebong @rejanglebong #mukomuko @mukomuko @bengkulutengah #bengkulutengah @kotabengkulu #kotabengkulu @bengkuluutara #bengkuluutara

Tinggalkan Balasan