Polsek Ujanmas Polres Kepahiang Polda Bengkulu bagikan bantuan sosial menjelang idul fitri 1444 H dengan mengangkat tema “Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri” di wilayah hukum Polsek Ujanmas.
Kegiatan penyerahan bantuan sosial sebanyak 25 paket ini dalam rangka Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri.
Dalam kegiatan penyerahan bantuan sosial ini yang diserahkan oleh Kapolsek Ujanmas IPTU M.Trisaldi Siregar S.H beserta dengan personal Polsek Ujanmas memberikan sembako kepada masyarakat meliputi Fakir Miskin, Kaum dhuafa, dan janda lansia dan warga yang sakit menahun.
Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Ujanmas IPTU M. Trisaldi Siregar S.H mengatakan, Polri sangat peduli dengan masyarakat sehingga Polri khususnya Polsek Ujanmas memberikan bantuan sosial kepada masyarakat dalam rangka “Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri” kami mohon doanya supaya Polri semakin Presisi, dan semakin dekat dengan masyarakat,” Ujarnya
Pada kesempatan ini Kapolsek Ujanmas juga menyampaikan bahwa kegiatan penyerahan bantuan sosial ini merupakan Jukrah langsung dari Bapak Kapolri Jendral Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowi menjelang Hari raya idul fitri 1444 H dengan tema “Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri”.
Lanjut, semoga dengan bantuan sosial ini dapat membantu dan meringankan sedikit beban masyarakat yang kurang mampu,” Tutup Kapolsek.
#Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kabid Humas Polda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Kapolda Bengkulu #Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya #Kombes Pol Anuardi #Polres Bengkulu Selatan #Polres Kepahiang #Polres Mukomuko #Polres Rejang Lebong #Polres Bengkulu Tengah #Polres Lebong #Polres Seluma #Polres Seluma #Polres Kaur #Kapolres Kepahiang #AKBP Yana Supriatna #Kasatbinmas Polres Kepahiang #Binmas Polres Kepahiang