TBNews, KEPAHIANG–Polres Kepahiang Polda Bengkulu menggelar acara pisah sambut Kapolres Kepahiang dari AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si kepada AKBP Eko Munarianto S.I.K yang dilaksanakan di Aula Indoor Polres Kepahiang, Jum’at (12/01/2024)

Acara pisah sambut Kapolres Kepahiang berlangsung secara hangat dan penuh keakraban tersebut dihadiri oleh Kapolres Kepahiang yang lama AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si Bersama Istri, AKBP Eko Munarianto S.I.K beserta Istri , dan Unsur Forkopimda, Forkopimcam dan pimpinan Perusahaan BUMN dan BUMD kabupaten Kepahiang serta seluruh personil Polres Kepahiang.

Dalam pesan dan kesannya, AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kepahiang baik unsur Forkopimda , Forkopimcam dan seluruh instansi terkait yang sudah mendukung dan membantu pihaknya selama menjabat Kapolres Kepahiang untuk memelihara kamtibmas tetap aman dan kondusif

   

“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh Forkopimda serta Forkopimcam dan Instansi terkait yang sudah membantu tugas saya untuk memelihara kamtibmas di Kabupaten Kepahiang tetap Aman dan kondusif. Dan juga saya Mohon doa restu untuk melanjutkan tugas di Polres Mukomuko,” ucapnya AKBP Yana

Sementara itu, Kapolres yang baru AKBP Eko Munarianto S.I.K., beserta Istri ketika memberikan sambutan menyampaikan, bahwa pihaknya akan melanjutkan semua program yang sudah dilakukan Kapolres yang lama dan memohon dukungan dari sluruh pihak dalam pelaksanaan tugas.

“Dalam kesempatan ini saya beserta istri memohon dukungan dari seluruh pihak baik forkopimda, forkopimcam serta instansi lainnya agar kita sama sama dapat menciptakan situasi kamtibmas di Kabupaten Kepahiang tetap aman dan kondusif,” ungkap AKBP Eko

Usia penyampaian pesan dan kesan Kapolres Kepahiang baik yang lama dan yang baru, dilanjutkan penayangan Selayang Pandang serta pemberian cindramata dari Personil Polres Kepahiang kepada AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si.

Kemudian dilaksanakan Tradisi Pedang Pora pelepasan AKBP Yana Supriatna S.I.K.,M.Si beserta Istri yang didampingi oleh Kapolres Kepahiang AKBP Eko Munarianto S.I.K.

#IrjenPol.Drs.ArmedWijaya #KapoldaBengkulu #KabidHumasPoldaBengkulu #KombesPolAnuardi #poldabengkulu #humaspoldabengkulu #PolresBengkuluSelatan #PolresKepahiang #PolresMukomuko #PolresRejangLebong #PolresBengkuluTengah #PolresLebong #PolresSeluma #PolresKaur #PolresBengkuluUtara #PolrestaBengkulu #kaur @kaur #bengkuluselatan @bengkuluselatan #seluma @seluma #kepahiang @kepahiang #lebong @lebong #rejanglebong @rejanglebong #mukomuko @mukomuko @bengkulutengah #bengkulutengah @kotabengkulu #kotabengkulu @bengkuluutara #bengkuluutara

Tinggalkan Balasan